Selasa, 19 Maret 2013

Jakiro – The Twin Head Dragon

Photobucket


Originally found gnawing at the roots of the World Tree during an excavation, this magnificent Chimaera's age is impossible to determine. With his large snapping heads and aggressive, unpredictable behavior, Jakiro is an intimidating creature to say the least, yet is loyal to the Sentinel for reasons all his own. Due to his mystical nature, he has a strange affinity with the elemental forces of ice and fire. This allows him to devastate all in his path, and he is more than capable of keeping his opponents in his line of fury. The Scourge would do best to be wary of this dragon, lest they all freeze and shatter as their precious Frozen Throne melts before their eyes.




INTRO




Jakiro adalah Nukers-support. Diciptakan untuk menghasilkan magical damage sebanyak mungkin di sepanjang battle, dan ngesupport teman-temannya sebaik mungkin.

Titik yang paling harus kita hindari kalau menghadapi hero ini adalah didepannya, dia punya 4 spell area yang bisa membuat kita terbunuh kapan saja terlihat.

Nuke slow dengan dual breath, disable dengan ice path, DoT area Liquid fire yang mengurangi AS, dan Ultinya bisa menghasilkan ribuan damage di AOE selama durasi.

Hero ini memiliki stats STR dan INT sangat tinggi, jadi sama sekali tidak bergantung dengan item untuk jadi efektif. Jakiro sangat dibutuhkan tim yang butuh banyak gold untuk keperluan warding dan support lainnya, jadi hero yang kita bicarakan ini juga akan berperan sebagai support utama di tim.

Spoiler Hero Statistik






Keunggulan dan Kelemahan


Keunggulan

Pusher /defender hebat
Tidak terlalu bergantung dengan item
Farmer hebat
Statnya tinggi (STR dan INT)
nukers, pengontrol lane sangat baik
Semua skillnya Area


Kelemahan

HP banyak tapi armor tipis banget
Attack range pendek
MS agak kurang
Ulti sangat mudah dihindari
Disablenya juga tidak mudah pakenya
Silencer, mana burners




SKILL

Dual Breath


Jakiro's twin heads let loose an icy blast followed closely by a wave of fire, each dealing initial damage. Enemy units are both slowed and dealt fire damage per second for 4 seconds.
Level 1 - 35 damage per breath, 5 fire damage per second.
Level 2 - 70 damage per breath, 10 fire damage per second.
Level 3 - 105 damage per breath, 15 fire damage per second.
Level 4 - 140 damage per breath, 20 fire damage per second.

AoE : 200 (Starting AoE) / 500 (Distance) / 250 (Final AoE)
Casting range: 500
Mana Cost: 135/140/155/170
Cooldown: 10 seconds


Info

# slow selama 4 detik, selama itu akan terkena Damage per second
# Efek slownya 30% MS, dan 20% AS
# AoE nya semakin jauh semakin melebar. Awalnya 200 sampai 250 AoE, sepanjang 500 range
# jeda antar ‘breath’nya adalah 0.4 detik
# Tipe damage : Magical


Penggunaan

Skill nuke yang menghasilkan Damage per second dan slow dengan dua kali semburan. Semburan pertama adalah es yang menghasilkan damage dan slow, kemudian semburan kedua adalah api yang juga menghasilkan damage dan damage per second setelahnya.

Ada jeda 0.4 detik untuk setiap semburannya, jadi jakiro bisa menyembur ke dua arah yang berbeda. Yaitu dengan ngeklik tanah sangat dekat atau tepat pada posisi jakiro.

Aoe nya melebar kebelakang, sepanjang 500 range,..

Spoiler Screenshot




Ini AoE kalau kamu ngeklik tepat di depan jakiro, casting range skill ini 500, jadi kamu bisa menyerang musuh sampai sejauh 1000 range di depanmu.


Dual breath juga menghasilkan slow ke musuh yang ada dibelakang jakiro, lihat contoh gambar..

Spoiler Screenshot




Gunakan skill ini untuk mengontrol lane, membantu teman lanemu yang pasif. Gunakan untuk menyicil, sebaiknya seluruh musuh masuk dalam AoE, kalau perlu dapatkan beberapa last hit juga.

Saat nge-Gank, gunakan skill ini untuk ngeslow target kalian sekaligus menyicil HP nya. Skill ini juga sangat berguna untuk defense dan push, magical damagenya bisa membersihkan segerombolan creep dengan cepat.


Ice Path


Creates a path of ice in front of Jakiro, after 0.5 seconds, the path forms and freezes any enemy unit that touches it for its duration and deals damage. Path lasts 1 second. Has 1100 range.
Level 1 - Freezes enemy units, lasts 1 seconds. 25 Damage.
Level 2 - Freezes enemy units, lasts 1.4 seconds. 50 Damage.
Level 3 - Freezes enemy units, lasts 1.8 seconds. 75 Damage
Level 4 - Freezes enemy units, lasts 2.2 seconds. 100 Damage.

Area of Effect: 150
Mana Cost: 90
Cooldown: 12/11/10/9 seconds


Info

# Disable / es nya baru akan muncul 0.5 detik setelah animasi es nya.
# lama animasi es (di tanah) adalah 0.5 detik
# Target yang terkena efek skill ini akan disable, sama seperti efek stun.


Penggunaan

Skill disable karena efek yang diterima target sama seperti terkena disable/stun. Tapi Penggunaannya tidak mudah, skill ini hanya ngestun pada satu arah yang kecil, tapi bisa ngestun seluruh musuh yang ada di arah itu. Untuk durasi terbilang lumayan, 2 detik.

Lihat AoE dan panjang efek stunnya..

Spoiler Screenshot




Skill ini juga sangat berguna saat nge-Gank, disable untuk menghentikan pergerakan target. Jadi combokan dengan Dual breath, setelah slownya ‘lepas’ disable lagi dengan skill ini.

prioritas utama penggunaan skill ini adalah untuk defensive / pertahanan. Gunakan skill ini untuk menyelamatkan diri atau menolong teman yang dikejar musuh. Lebih mudah memperhitungkan MS musuh yang sedang mengejar daripada saat kita yang mengejar. Lagipula skill ini tidak menghasilkan damage.

Untuk combo, terkadang orang akan menggunakan skill ini paling terkahir,setelah mengeluarkan macropyre. Tapi kalau kamu kesulitan memprediksi gerakan musuh, gunakan dulu skill ini.

Liquid Fire


Straight from the belly of the beast, Jakiro slowly harnesses Liquid Fire when he attacks to burn his victims (300 AoE), and slow their attacks for 5 seconds.

Level 1 - 10 damage per second and 20% attack speed reduction.
Level 2 - 15 damage per second and 30% attack speed reduction.
Level 3 - 20 damage per second and 40% attack speed reduction.
Level 4 - 25 damage per second and 50% attack speed reduction.

AoE :300
Cooldown: 20/15/10/5


Info

# skill ini juga menyerang bangunan
# kalau menyerang tower, AS tower juga akan dikurangi
# Tipe damage : magical


Penggunaan

Skil ini pasif, tapi kalau muncul orb oranye yang mengitari jakiro, menandakan skill ini telah aktif dan kamu akan menghasilkan liquid fire pada attack berikutnya. Kemudian akan kembali pasif selama cooldown.

Spoiler Screenshot




Jangan lupa efek skill ini mengurangi AS, menyerang ke musuh yang sedang memukul temanmu akan membantu menyelamatkan nyawanya. Efeknya juga area, bisa menyerang beberapa musuh sekaligus.

Hal terpenting yang harus kamu ingat adalah, liquid fire juga menyerang tower dan mengurangi AS nya. Serang tower dengan liquid fire saat sedang push, dengan begitu pertahanan dari tower akan melemah.


Macropyre


Jakiro unleashes a line of pulsing flame strikes in front of him. Each flame strike deals damage per second for 7 seconds, and has a 200 AoE radius. 6 (9*) flame strikes and 900 (1350*) Range.

Level 1 - 75 (125*) damage per second.
Level 2 - 125 (175*) damage per second.
Level 3 - 175 (225*) damage per second.

AoE : 225
Casting range: 500/700/850/850
Can be improved by Aghanim's Scepter (* shows the improved values).
Mana Cost: 220 / 330 / 440
Cooldown: 60


Info

# Menghancurkan semua pohon yang dilalui efek skill ini
# Flame strike muncul setiap interval 0.1 detik
# akan muncul 6 flame strike dengan total 900 range
# bisa diimprove dengan aghanim (lihat *)
# Tipe damage magical


Penggunaan

Spell area yang tidak mudah menyerang musuh, sama seperti skill lainnya, efeknya baru aka terlihat mantap kalau musuh berada pada satu area yang kecil, didepan jakiro.

Damage dari ulti ini sangat berbahaya, 175 damage per detik selama 7 detik di masing-masing flame strike, dan skill ini akan menghasilkan 6 Flame strike, waw...

Penggunaanya sangat sulit, kamu butuh bantuan disabler/stunner apapun yang bisa mengehntikan musuh di satu titik untuk beberapa waktu. Dan meski cooldownnya cukup singkat, mana costnya cukup mahal, dan kamu juga sebaiknya tidak menggunakannya selain saat war atau jumlah musuh memang banyak.

Skill ini biasanya menjadi awal dari combo Jakiro, diikuti dual breath dan Ice path. Jadi target akan terkena slow dan disable di area efek Ulti ini, asal kamu bisa menggunakan ice path dengan baik.




SKILL BUILD


1. Dual Breath
2. Ice Path
3. Dual Breath
4. Liquid Fire
5. Dual Breath
6. Liquid Fire
7. Dual Breath
8. Liquid Fire
9. Liquid Fire
10. Macropyre
11. Macropyre
12. Ice Path
13. Ice Path
14. Ice Path
15. Stats
16. Macropyre
17. Stats
18. Stats
19. Stats
20. Stats
21. Stats
22. Stats
23. Stats
24. Stats
25. Stats


Dual breath adalah nuke utamamu yang digunakan untuk mengontrol lane. Ambil satu level ice path untuk pertahanan disablenya selama early game, ambil sisanya setelah liquid fire mentok.

Ulti ambil belakangan aj, mana costnya sangat mahal lagipula level 1 damage yang dihasilkan masih sangat kecil.






Item Build dan Gameplay


Item Early Game

Item Awal

Jakiro tidak mempermasalahkan item, jadi apapun yang kamu beli sebagai item awal harusnya berguna buat timmu, contohnya
Atau

Langsung Upgrade ke flying courier lebih bagus lagi, tapi sebaiknya kamu juga beli item untuk ketahanan di lane, seperti


Untuk sisanya beli item GG yang menambah seluruh stats ini,,


Note: ini item awal untuk 5 vs 5


Item Core

Urn of Shadow


Jakiro sangat aktif di early-mid game, Item ini memberimu manaregen untuk nuking, sekaligus untuk support Heal.


Magic Wand


item ini akan menutupi kebutuhanmu saat nge-Gank


Boots of Speed


Selalu beli sepatu ini.






Strategi Early Game

Drafting:

Jangan pick
Kamu bukan tipe supporter
Kamu pengen dapat banyak kill
Banyak anti INT (silencer/mana burners)
Kamu tidak suka menggunakan banyak spell


Pick
Kalian butuh Support untuk keperluan ward/courier/true sight,dll
Temanmu banyak disabler
Kamu ingin senang-senang di awal game
Kalian butuh pusher hebat
Kamu suka hero yang ‘terbang’ :)


Peran :
Carry/semicarry : Tidak cocok.
Ganker/disabler/warder : Boleh,,
Nuker/pusher : Kamu memang Nuker
Support/Babysitter: Sangat cocok, ini peranmu.
Initiator : Kurang cocok
Tanker: Jangan,,


Lane

Jakiro bisa solo, sangat menguasai lane solo malah, tapi kamu tidak boleh solo, kamu tidak membutuhkan gold dan EXP di early game, jadi biarkan lane solo diisi teman yang memang butuh.

Lane manapun cocok buatmu, partner lane juga terserah. Ganker adalah partner lane paling mantap buatmu, selane dengan hero-hero yang memiliki stun/disable/nuke akan memberi kalian banyak kill termasuk dari bantuan skill-skill nukemu.

Selane dengan carry juga ide yang bagus buatmu, kalau tidak ada babysitter di timmu, kamu bisa membantu carry kalian farming dan berkembang dengan nyaman di lane early game.

Last hit bukan prioritas utamamu, tapi NYICIL dan KILL! Deny creep yang sudah hampir mati, cicil musuh yang mencoba ngelasthit dengan attack atau gunakan dual breath. Tapi sebaiknya kamu menghemat mana, dual breath baru akan terasa damagenya kalau sudah level 3 atau 4. Simpan mana juga untuk ngekill.

Roaming? Sebaiknya jangan kalau partner lanemu hero pasif. Kecuali kalian memang ganker sebaiknya bokong di lane tengah aj, ga usah roaming, MS mu sangat kurang. Sebaiknya Kamu baru mulai ngebokong minimal kalau sudah punya sepatu dan magic wand.




Item Mid Game

Veil of Discord
(credit: Kemal)


Nukers apalagi yang banyak spell area harusnya bawa ini, membantu nyicil lebih banyak.


Mekans


Tidak bergantung dengan item bukan berarti kamu tidak perlu membeli item. Kamu membeli item untuk ngesupport teman-temanmu, salah satu item support yang paling direkomendasikan yaitu item Heal ini.


Boots of Travel


Upgrade sepatumu menjadi item pusher/defender ini. Memberimu mobilitas tinggi untuk keperluan defense dan push, juga memberimu kemampuan untuk bisa langsung ke TKP kalau sedang War.





Strategi Mid Game

Ganking

THD termasuk ganker yang kompeten asal kamu menguasai cara memakai skill-skill nya. Keempat skillmu area kamu bisa menyerang banyak musuh bahkan creep yang menghalangi.

Kalau sudah punya sepatu dan minimal magic wand kamu sudah bisa ngebokong. Bokong lane yang memungkinkan (dekat dengan tower kalian – jauh dari tower musuh), biarkan temanmu yang stunner/ disable yang membuka, kemudian susul dengan ice path yang akan menambah durasi stunnya lalu serang dengan dual breath.

Jangan lupa kedua skill yang kamu gunakan itu memiliki casting range yang jauh, jadi kamu tidak harus berada terlalu dekat untuk mulai menyerang. Sekaligus menjaga jarak kalau kalian di counter.

Kamu punya banyak gold, belilah item –item yang bisa ngesupport teman-temanmu farming, atau ketahanan lainnya. Belilah observe ward, kalau ada musuh invisible atau ada techies belilah gem atau necro, Beli selalu TP kalau Travelmu belum jadi.

Punya cukup mana? Mungkin karena levelmu sudah lumayan jadi sekarang ambil ultimu, lalu gunakan untuk membantu nyicil musuh-musuhnya. Baru gunakan kalau musuh benar-benar terkena disable/stun, kalau tidak mereka bisa dengan mudah membuatmu rugi ratusan mana.

Dengan keempat spell area yang kamu punya, kamu bisa membersihkan satu gelombang creep dengan sangat mudah, manfaatkan itu untuk push. Dan LIquid fire juga akan membantu saat kalian menyerang tower. Jadi Push ke arah base musuh sedalam mungkin, ratakan seluruh towernya.

Jangan biarkan musuh ngedeny towernya, kalau perlu keluarkan seluruh spellmu ke arah tower itu supaya mereka tidak mendekat =D

Jadi itu yang akan kamu lakukan selama mid game. NgeGank-Push-defense. Lalu Dengan melakukan semua itu pasti kamu telah mendapatkan banyak gold, sekarang pakai semua gold mu itu untuk membeli item-item support war buat teman-temanmu saat war late game nantinya.





Item Late Game

Khadgar Pipe of Insight


Prioritas utama item supportmu adalah yang bisa ngesupport area untuk pertahanan, termasuk item ini, akan mengurangi efek magical damage dari spell-spell area musuh saat war.



Item Alternatif

Necronomicon


Item support untuk mengcounter ward, hero invisible, bom nya techies, slownya lanaya,dll


Arcane Boots


Kalau kalian benar-benar butuh mana di early, banyak ganker.



Item Luxury (Tambahan)

Empty Bottle


Item untuk regen juga di early-mid game, kamu tidak harus membeli ini. kamu tidak begitu membutuhkan PU.


Kelen’s Dagger


Sangat berguna untuk memberikan efek ulti yang hebat.


Force Staff


Sama seperti dagger,tapi yang ini juga bisa membawa musuh ke AoE ultimu.


Shiva’s Guard


Great item buat Jakiro, armor sangat kamu perlukan di late. –AS aura dan slower area nya sinergi dengan skill-skillmu, tambah lagi nuke area.


Aghanim’s Scepter


Beli ini kalau item supportnya sudah cukup.


Guinsoo Schyte


Item ini banyak memberimu mana dan HP, manamu tidak akan kering sesering apapun kamu menggunakan spell. Support disable lagi untuk carry musuh.


Dagon


Tapi Jangan terlalu berharap dari item ini,,



Jauhi Item – Item ini!


dan sejenisnya


Refresher Orb


Cooldown ultimu tidak terlalu lama.


Item musuh yang merugikanmu!


jangan sampai mereka membeli ini :p







Strategi Late Game

War!

Late game akan dipenuhi aktifitas WAR, saat defense base akan terjadi war, saat push base musuh juga akan terjadi war, bahkan ketemu bareng-bareng di hutan atau di roshan juga pasti war, hahaha

Jadi setiap hero yang kita mainkan harusnya tahu apa yang harus dilakukan saat war, karena saat war masing-masing hero memegang perannya sendiri.


- Seperti biasa, tunggu initiator membuka. Tidak ada initiator? Jangan khawatir, situasi war tidak pernah sama, kamu bisa membuka dengan ice path :)

- Kalau initiator berhasil langsung gunakan macrpyre ke arah musuh-musuh itu, pastikan banyak musuh bisa berada di AoE ultimu.

- Lanjut dengan Dual Breath..

- Atau Ice path kalau stun/disable nya sudah lepas..

- Kalau liquid fire aktif, serang carry musuh supaya AS nya berkurang.

- Sekarang kamu hanya tinggal menyerang dengan attack, ditambah Liquid Fire, sambil menunggu cooldown dual breath selesai, untuk kamu gunakan lagi ngeslow musuh yang mencoba kabur.

- Gunakan semua item support yang kamu bawa sesuai yang dibutuhkan timmu. Aktifkan mekans untuk ngeheal kalau kalian kalah war, penggunaan di saat yang tepat bisa menyelamatkan nyawa temanmu.


Okay, jadi tugasmu adalah nuking dan support. Jangan jadi yang pertama masuk ke area war, jangan berani melawan musuh-musuh kalau tidak ada initiator/tanker kalian disekitar. Push base musuh dan menangkan battle.






FRIENDS
AoE spell


Combo yang sangat mengerikan dari hero-hero dengan banyak spell area.


Resistance reducer


Damage spell-spellmu akan makin sakit


stunner/ disabler


Bantuan besar untuk penggunaan ultimu.


Clockwerk


Sebenarnya sama seperti disabler, Kalau dia berhasil mengurung target dalam cognya, kamu akan menghasilkan damage Macropyre yang sangat banyak.


Rhasta


Sama dengan clock, rhasta akan mengurung target di tengah serpent wardnya., waktu yang diberikan akan sangat cukup untuk membunuh dengan Macropyre.


Bat Rider


Kamu akan senang dengan keberadaan hero ini, dia akan membawa target ke AOE ultimu.





ENEMIES

Silencer


Kamu tidak bisa apa-apa tanpa skill


Blinker


Dan kawan-kawnnya, bisa sangat mudah menghindari AoE Ultimu. Yo need disable!


Armor Reducer


Jakiro sangat lemah dengan physical damage, mereka akan memperburuk pertahanan physical mu.


Magic immunity


Tidak ada skillmu yang melukai mereka.


Nerubian Assassins


Mana burn akan terasa amat sakit. Muncul tiba-tiba, dan beberapa detik kemudian kamu sudah mati.


Magina


Dia akan menghasilkan sangat banyak damage untuk hero yang punya banyak mana, sangat sulit mengehentikannya karena dia bisa blink.





CLOSING

STR dan INT tinggi
Kamu sama sekali tidak bergantung dengan item, jadi jangan terlalu fokus farming, toh kamu akan dapat banyak gold saat push/defense


4 Spell area
Saat war skill-skillmu digunakan untuk nuking, keempat spellmu area dan digunakan untuk meyicil, ngeslow dan disable. Kamu butuh teman stunner/disabler area atau siapapun yang bisa mengehntikan musuh-musuh di satu titik.


Gold untuk Item support
Kamu sudah punya stats baik dan skill-skill yang sangat mantap untuk ngeKill. Gold yang kamu kumpulkan harusnya menutupi kebutuhan ketahanan timmu, sebagai support tim.

Jakiro adalah hero yang simple,tapi peran yang dimainkannya penting. Support utama tim, tanpa jakiro, pertahanan tim saat war akan lemah.



CreditS :
Tuhan YME - Blizzard Entertaintment – Icefrog - www.Playdota.com - fremdlaender - Blogger – GosuGamers – Teman-teman Blog Followers dan DotA Guide Fans - Pengunjung Blog ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar